Puasa adalah hal wajib
yang dilakukan saat bulan Ramadhan. Menahan lapar dan haus mulai dari terbit
fajar hingga terbenam matahari ini dilakukan untuk menambah pahala. Berhubung
puasa ini dilakukan dalam rentan waktu yang cukup lama sehingga metabolisme
tubuh kamu harus menyesuaikan diri. Biasanya orang yang berpuasa akan mengalami
masalah BAB alias susah buang air besar karena kurangnya asupan serat yang bisa
melancarkan pencernaan. Buat kamu yang mengalami masalah BAB saat puasa,
PergiKuliner punya beberapa kuliner yang bisa melancarkan BAB saat puasa. Ini
dia list-nya!
1. Smoothie
Sumber: Pergikuliner.com
Smoothie menjadi
kuliner yang bisa melancarkan BAB. Pasalnya smoothie terbuat dari aneka buah
serta sayur yang kaya akan serat. Jika kamu bosan menyantap smoothie begitu
saja, kamu bisa menyantapnya dalam bentuk smoothie bowl yang sedang menjadi
tren pola hidup sehat di dunia kuliner. Padukan smoothie dengan irisan
buah-buahan, kacang-kacangan, serta biji-bijian yang kaya akan serat.
2. Puding
Sumber: Pergikuliner.com
Seperti yang kamu
ketahui, puding adalah dessert kaya serat yang sangat baik untuk pencernaan.
Puding bisa menjadi pilihan bagi kamu yang tak suka makan sayur dan buah secara
langsung. Konsumsilah puding setelah shalat Tarawih agar memberikan jeda untuk
makanan yang kamu santap saat buka puasa dicerna terlebih dahulu oleh tubuh.
3. Yoghurt
Sumber: Pergikuliner.com
Makanan dan minuman probiotik
seperti yoghurt memang sangat baik untuk menjaga pencernaan agar bisa berfungsi
secara normal saat sedang berpuasa. Kamu juga akan terhindar dari sembelit
karena yoghurt mengandung bakteri baik yang bisa menjaga usus tetap sehat dan
mengurangi racun serta bakteri yang ada dalam pencernaanmu. Santap yoghurt
dengan potongan atau irisan buah-buahan segar agar cita rasa dan nutrisinya jadi
lebih kaya.
4. Air Kelapa Muda
Sumber: Pergikuliner.com
Bukan tanpa alasan
kalau buah kelapa bisa dengan mudah kamu jumpai dipinggir jalan yang dijual oleh
pedagang kaki lima saat bulan Ramadhan. Air buah kelapa diketahui memiliki
kandungan isotonik yang tinggi sehingga bisa membantu mengganti cairan tubuh
akibat seharian berpuasa. Selain itu, air kelapa juga bisa digunakan sebagai
deutrik alami yang bisa melancarkan air seni dan BAB agar lebih lancar. Air
kelapa muda ini akan terasa lebih nikmat jika diminum dalam keadaan dingin.
Nah, sudah tau kan kuliner apa saja yang bisa melancarkan BAB saat bulan puasa? Jadi, yuk konsumsi makanan sehat saat berbuka puasa dan kunjungi tempat makan di bawah ini!
Beri tahu teman tentang ringkasan ini melalui:
Leave a Comment